Maudy Ayunda Ditunjuk Pemerintah Jadi Juru Bicara Pemerintah Presidensi G20: Ini Dua Tugasnya!

31 Maret 2022, 20:47 WIB
Maudy Ayunda ditunjuk sebagai Juru Bicara Presidensi G20. /Tangkapan layar/YouTube Sekretariat /

CERDIK INDONESIA - Johnny G. Plate selaku Menteri Komunikasi dan Informatika resmi mengumumkan artis, aktor, sekaligus penyanyi Maudy Ayunda sebagai juru bicara pemerintah untuk Presidensi G20 Indonesia.

Juru bicara ini diumumkan untuk mendukung penyelenggaraan komunikasi publik presidensi G20 tersebut.

"Maudy menguasai beberapa bahasa asing yang mudah-mudahan akan membantu dalam tugasnya sebagai juru bicara," kata Johnny dalam pengumuman resmi, Kamis, 31 Maret 2022.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG Nonton Streaming Azka Corbuzier vs Vicky Prasetyo Boxing, Ini Linknya!

Johnny berujar Maudy merupakan lulusan program sarjana philosophy, politics and economics University of Oxford. Lalu, Maudy juga merupakan lulusan Master of Business Administration dan Master of Arts in Education dari Stanford University.

Sebagai figur publik milenial, kata Johnny, Maudy diharapkan dapat menjangkau lapisan masyarakat luas. "Terutama generasi milenial dan generasi Z," ujarnya.

Menurut Johnny, momentum presidensi G20 ini merupakan wujud kepercayaan kepada Indonesia dari para pemimpin negara ekonomi terbesar di dunia.

Baca Juga: Kronologi Jefri Nichol Adu Jotos dengan Keanu Pahlevi: Jefri menang 3 kali K.O

Oleh karena itu, kesempatan ini harus dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kepentingan masyarakat global.

"Secara khusus untuk kepentingan masyarakat kita, bangsa dan negara kita, melalui peran kepemimpinan Indonesia di kancah internasional ini," ujar Sekretaris Jenderal Partai NasDem ini.

Untuk itulah, kata Johnny, juru bicara memegang fungsi yang sangat penting di kegiatan sosialisasi dan promosi presidensi G20 Indonesia.

Baca Juga: LINK NONTON STREAMING GRATIS DAN SINOPSIS FILM THE IMPOSSIBLE (2013) SUB INDO KUALITAS HD, VIRAL DI TIKTOK!

Menurut dia, kegiatan ini perlu dilakukan secara optimal demi mewujudkan presidensi G20 Indonesia yang sukses, baik dari segi substansi maupun penyelenggaraan. Sehingga pemilihan Maudy Ayunda dinilai tepat.

Ada dua tugas yang akan dilakukan Maudy. Pertama, menyampaikan informasi terkait pelaksanaan kegiatan konferensi tingkat tinggi G20 Indonesia yang dihadiri pemimpin anggota G20.

"Ruang lingkup tugas menyampaikan informasi terkait pelaksanaan kegiatan konferensi tingkat tinggi G20 Indonesia yang akan dihadiri oleh para pemimpin anggota G20, para kepala negara dan kepala pemerintahan," ujar Menkominfo Johnny G Plate dalam jumpa pers, Kamis, 31 Maret 2022.

Baca Juga: Link Nonton dan Sinopsis Moon Knight Episode 1 Sub Indo Gratis, Pahlawan Super Terbaru Marvel

Tugas kedua, yakni menyiapkan perkembangan pertemuan working group. Hal ini dimaksudkan agar masyarakat nanti bisa mengikuti perkembangan dan substansi.

"Kedua menyiapkan perkembangan pertemuan-pertemuan working group, engagement group, dan side event pada presidensi G20 Indonesia secara rutin sehingga masyarakat Indonesia dan masyarakat dunia dapat mengikuti perkembangan dan substansi agenda presidensi G20 Indonesia," jelasnya.

Plate juga mengungkap alasan penunjukan Maudy sebagai jubir G20. Salah satunya karena Maudy menguasai bahasa asing.

Baca Juga: Link Nonton Streaming Jakarta Vs Everybody Kualitas HD, Bukan di Telegram

"Maudy Ayunda sebagai jubir pemerintah untuk presidensi G20. Maudy juga menguasai beberapa bahasa asing yang mudah-mudahan akan membantu sebagai jubir," ungkapnya.***

Editor: Safutra Rantona

Tags

Terkini

Terpopuler