Lisa BLACKPINK Berulang Tahun Hari Ini, Begini Perjalanan Karier dan Sifat Asli Lisa

27 Maret 2021, 11:09 WIB
Lisa Blackpink /Instagram/

 

CerdikIndonesia-  Member cantik BLACKPINK kelahiran Thailand, Lisa, sedang merayakan ulang tahunnya hari ini.

Lisa BLACKPINK lahir pada tanggal 27 Maret 1997 di Buriram, Thailand dengan nama asli Pranpriya Manoban.

Kini Lisa lebih dikenal sebagai Lalisa Manoban dan sukses dalam girlgrup Korea, yakni BLACKPINK.

Baca Juga: Kijang Innova Dapat Diskon PPnBM Sebesar Rp 32 Juta, Intip Harga Terbarunya di Sini

Baca Juga: Mahfud MD Dituding Habib Rizieq Shihab: Padahal Sebelumnya Terima Kasih, Sekarang Malah Dibalik

 

Lisa dikenal mulai menari di usia yang masih sangat muda, yakni empat tahun, di mana ia mengikuti kelas tari dan sering mengikuti kompetisi.

Gadis cantik itu juga pernah bergabung dengan kru tari "We Zaa Cool" dan mengikuti kompetisi LG Entertaiment Million Dream Sanan World pada September 2009.

Ia pertama kali bergabung dengan YG Entertaiment pada 2010, di mana ia menjadi satu-satunya yang lulus dari 4000 pendaftar di Thailand di umurnya yang menginjak 13 tahun.

Setelah lima tahun berada di masa trainee, Lisa debut bersama anggota BLACKPINK lainnya pada Agustus 2016 dengan album Squre One dan single utama  "Whistle" dan "Boombayah".

Dalam BLACKPINK, Lisa menepati posisi dancer, rapper, sub-vokal dan maknae.

Baca Juga: Prabowo Subianto Mendadak Ketemu Anak Buah Vladimir Putin, Membahas Soal Apa?Baca Juga: Bocoran Sinopsis Buku Harian Seorang Istri 27 Maret 2021 : Dewa Curiga, Roni Syok Saat Bicara Dengan Marwan

Pada saat melakukan pemotretan majalah ELLE, baru-baru ini, Lisa berbagi sedikit tentang dirinya. 

"Merasakan kebahagiaan untuk diri sendiri itu penting. Itulah alasan mengapa saya mencoba untuk tidak menyembunyikan diri dan menampilkan diri tanpa kebohongan," ujarnya.

Maknae dari BLACKPINK ini juga menambakan dirinya cerdas dan nakal di usia muda.

"Menurut keluarga dan teman lama saya, saya cerdas dan nakal sejak usia muda. Hahaha," tawanya.***

Editor: Kurniawan Rio

Tags

Terkini

Terpopuler