Rahasia Apriana Elizabeth Taruli Jadi Wisudawan Terbaik Unpad

- 6 Agustus 2021, 13:45 WIB
Gedung Rektorat Unpad. Saat ini, Unpad membuka pendaftaran untuk progran Sarjana Terapan. Pendaftarannya ditutup pada Senin, 5 Juli 2021.*
Gedung Rektorat Unpad. Saat ini, Unpad membuka pendaftaran untuk progran Sarjana Terapan. Pendaftarannya ditutup pada Senin, 5 Juli 2021.* /Unpad.ac.id/DOK Unpad/

CerdikIndonesia - Apriana Elizabeth Taruli menjadi wisudawan terbaik program Sarjana pada Prosesi Wisuda Lulusan Unpad Gelombang IV Tahun Akademik 2020/2021, Kamis 5 Agustus 2021.

“Yang mendorong saya menyelesaikan studi tepat waktu karena orangtua saya," ujar Apri.

Apri juga bertekad ingin bekerja lebih cepat dan segera mengurangi beban dan membuat bangga orangtua.

Baca Juga: CARA DAFTAR dan Jadwal Bantuan UKT Semester Ganjil 2021 Bagi Mahasiswa Terdampak Covid-19

Apri lulus dari Program Studi Administrasi Bisnis Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Unpad.

Skripsinya berjudul “Pengaruh Gamification Terhadap Customer Engagement pada Aplikasi Mobile Shopee Indonesia (Studi Kasus pada Shopee In Apps Games) di Kota Bandung” berhasil mengantarnya meraih gelar Sarjana.

Meski fokus menyelesaikan studi, masa-masa kuliah Apri juga diisi dengan aktivitas berorganisasi. Apri aktif dalam kepengurusan Himpunan Mahasiswa Administrasi Bisnis Unpad dan Foreign Policy Community of Indonesia (FPCI) Chapter Unpad.

Tidak hanya itu, Apri juga aktif mengikuti berbagai kompetisi, khususnya kompetisi pada perencanaan bisnis.

Alumnus asal Bekasi ini pernah meraih juara pertama Kompetisi Perencanaan Bisnis yang digelar Pusat Inkubator Bisnis/Oorange Unpad, Mei 2018 lalu.

Halaman:

Editor: Susan Rinjani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x