BREAKING NEWS: TNI Angkatan Laut Kehilangan Kapal Selam KRI Nanggala-402 di Perairan Bali

- 21 April 2021, 18:26 WIB
Ilustarsi kapal selam
Ilustarsi kapal selam /Pixabay.com/David Mark/

 

CERDIKINDONESIA - Kapal selam milik TNI Angkatan Laut (AL), dilaporkan hilang kontak di Perairan Bali.

Dilansir dari Reuters, kapal selam KRI Nanggala-402 dibuat di Jerman hilang, Rabu 21 April 2021.

Kadispenal Laksamana Pertama TNI Julius Widjojono menyebut KRI Nanggala-402 hilang kontak dalam latihan penembakan torpedo.

 

Baca Juga: BREAKING NEWS: Perempuan Berjilbab Datangi Mabes Polri, Saksi Ungkap Pelakunya

"Setiap latihan pasti ada komunikasi antara unsur di atas air dan bawah air. Saat komunikasi itu tidak terjadi, maka kita mencari, kok tidak ada laporan di unsur bawah air. Lost contact," kata Julius.

"Sebelum kapal selam menembakkan dengan peluru perang, itu latihan dulu. Paginya latihan torpedo, latihan dulu, siangnya baru nembak riil...," ucap dia.

 

Baca Juga: BREAKING NEWS: Kopda Dedi Irawan Tewas Disaat Baku Tembak dengan MIT di Poso

Kepala Dinas Penerangan TNI AL Laksamana Pertama Julius Widjojono mengatakan, kapal selam itu tengah menjalani latihan torpedo.

Namun, sejauh ini tidak memberikan informasi hasil latihan. TNI AL belum mengonfirmasi jenis kapal selam yang hilang kontak.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas dengan Sejauh 4,5 Kilometer

Kapal selam Nanggala-402 memiliki kecepatan jelajar 21,5 knot. ***

 

 

Editor: Safutra Rantona


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x