Persiapkan Staycation, Simak Perbedaan Hotel Bintang 1 sampai 5 di Sini!

2 Februari 2022, 19:10 WIB
3 rekomendasi Villa berikut ini dapat menjadi tempat pilihanmu untuk Staycation di Banyuwangi /Pixabay/ thibaultjugain/

 

 

CERDIKINDONESIA - Pandemi Covid 19 membuat masyarakat mulai berubah haluan dalam memilih tujuan destinasi.

 

Bagi yang masih takut untuk bepergian keluar kota, tidak ada salahnya untuk memilih alternatif lain dengan melakukan staycation.

 

 

Baca Juga: Tips Mudah Mengawali Hari Agar Lebih Semangat dan Produktif, Simak Informasinya di Sini

 

Namun yang menjadi peer, kita harus mengetahui terlebih dahulu fasilitas apa saja yang ingin kita dapatkan dari suatu penginapan atau hotel.

 

Simak perbedaan Hotel bintang 1,2,3,4, dan 5 di sini:

 

1. Hotel Bintang 1

Peraturan hotel bintang 1 yaitu minimal memiliki 15 kamar dan kamar mandi yang terletak di setiap kamar.

 

Hotel ini sering menjadi pilihan para backpacker. Selain itu hotel bintang 1 diharuskan memiliki restoran sendiri.

 

Baca Juga: Tips Agar Tetap Produktif Selama PPKM Level 4 di Rumah, Lakukan 7 Kegiatan ini

 

2. Hotel Bintang 2

Hotel Bintang 2 biasanya menyediakan 1 suite room dengan batas minimal 20 kamar. Selain itu setiap kamar juga harus menyediakan AC, TV, dan telepon.

 

3. Hotel Bintang 3

Bagi yang berlibur bersama keluarga, hotel bintang 3 bisa dijadikan pilihan. Fasilitas yang harus disediakan antara lain kolam renang sederhana dan tempat berolahraga.

Selain itu pihak hotel harus menyediakan sarapan untuk pengunjungnya.

 

Standar hotel bintang 3 juga harus terletak di pinggir jalan raya.

 

Baca Juga: Jajan di Kantin hingga Staycation di Hotel, ShopeePay Hadirkan Cashback 30%

 

4. Hotel Bintang 4

Standar hotel bintang 4 biasanya terletak di tempat yang strategis. Selain itu hotel juga harus menyediakan restoran dan bar sendiri sehingga para pengunjung bisa bersantai.

 

Kolam renang yang nyaman dan tempat gym juga turut menjadi fasilitas yang ditawarkan hotel.

 

Hotel bintang 4 setidaknya memiliki 50 kamar standar dan 3 kamar suite.

 

Baca Juga: Rekomendasi Sarapan Sehat Untuk Kamu yang Lagi Diet, SIMAK DI SINI!

 

5. Hotel Bintang 5

Hotel bintang 5 adalah kelas yang paling mewah diantara semua hotel. Biasanya pengunjung akan disambut dengan sangat hangat.

Selain itu welcome drink serta fasilitas mini bar di setiap kamar.

 

Kamar standar pada kelas hotel ini minimal 100 kamar dengan 4 suite room. 

 

Untuk fasilitas restoran, pengunjung bisa menikmati 24 jam service pemesanan makanan dan diantarkan langsung ke kamar.

 

Jadi hotel seperti apa yang kamu butuhkan saat staycation nanti? ***

Editor: Yuan Ifdal Khoir

Tags

Terkini

Terpopuler