Persebaya Menjadi Harapan Terdekat Persib Bandung dan Persija Jakarta untuk Geser Posisi PSM Makassar

- 21 Februari 2023, 09:33 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, Selasa 21 Februari 2023
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, Selasa 21 Februari 2023 /Persebaya.id/

CERDIK INDONESIA – PSM Makassar, Persib Bandung, dan Persija Jakarta kini sedang menghuni posisi tiga besar klasemen Liga 1 Indonesia dan sama-sama memperebutkan trofi juara.

Hingga hari ini, PSM Makassar masih berada di puncak klasemen dengan 53 poin dari 25 pertandingan. Selisih 4 poin dengan Persib Bandung di urutan ke-2 dengan 24 laga. Kemudian disusul oleh Persija Jakarta dengan 47 poin dari 24 pertandingan.

PSM Makassar memiliki peluang untuk meraih juara lebih besar dibandingkan dengan kedua rivalnya, namun dengan catatan apabila Juku Eja berhasil mempertahankan konsistensi bermainnya hingga akhir musim.

PSM Makassar masih memiliki 9 laga tersisa hingga akhir musim. Dari 9 laga sisa tersebut, mayoritas lawan PSM Makassar menghuni papan tengah klasemen.

Baca Juga: Ini Kata Shin Tae-yong Terkait Hal yang Harus Dibenahi Timnas U-20 Usai Kalah dari Selandia Baru

Namun, ada 3 tim penghuni papan atas klasemen yang bisa menjadi ujian bagi tim asuhan Bernado Tavares untuk melenggang sebagai juara Liga 1 musim ini, diantaranya ialah Persebaya Surabaya, Madura United, dan Borneo FC.

Laga terdekat PSM Makassar adalah kontra Persebaya Surabaya, yaitu pada Jumat, 24 Februari 2023 mendatang.

Duelnya dengan Persebaya tentu akan menjadi harapan terdekat bagi Persib Bandung dan Persija Jakarta untuk memangkas margin poin dengan PSM Makassar.

Apabila PSM Makassar berhasil menang atas Persebaya, selisih poin akan semakin jauh. Namun, jika Persebaya berhasil memenangi pertandingan, PSM Makassar akan tetap pada poinnya saat ini.

Halaman:

Editor: Susan Rinjani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x