Dena Rachman, Aktivis Transgender yang Lantang Menyuarakan Penghapusan Kekerasan Seksual Perempuan

- 18 November 2020, 12:52 WIB
Dena Rachman aktivis kesetaraan perempuan/Instagram/@denarachman
Dena Rachman aktivis kesetaraan perempuan/Instagram/@denarachman /

CerdikIndonesia – Aktivis kesetaraan gender, pengusaha, dan pembicara yang juga merupakan mantan penyanyi cilik, Dena Rachman menduduki jajaran 10 trending topic pencarian mesin pencari Google hari ini.

Dena yang dulu kita kenal dengan panggilan Renaldy, kini aktif menyurakan posisi perempaun dalam kesetaraan gender di Indonesia.

Keputusannya untuk menjadi transgender tidak menyurutkan keberaniannya sebagai pembicara di berbagai talkshow untuk terus maju membela hak-hak perempuan di Indonesia maupun mata dunia.

Baca Juga: 5 Puisi Sapardi Djoko Damono Tentang Hujan

Dena bahkan meluncurkan kanal Youtube besutannya sendiri bertajuk Bebas Bicara Talk (BEBI Talk) berisikan acara bincang hangatnya seputar kesetaraan gender bersama beberapa narsumber.

Episode BEBI Talk berjudul “Hannah Al Rashid Kupas Tuntas RUU Penghapusan Kekerasan Seksual ke Dena Rachman” berdurasi sekitar 35 menit dan telah mengudara pada 10 Oktober 2020 mengundang artis cantik yang akrab disapa Hannah sebagai narasumbernya.

Dalam episode tersebut, Dena mengupas tuntas pandangan Hannah Al Rashid seputar Rancangan Undang-undang Penghapusan Kekerasan Seksual (RUU P-KS) dengan gaya bicara santai khas dirinya.

Hannah Al Rashid memang dikenal atas kiprahnya di dunia perfilman Indonesia. Namun selain itu, Hannah juga terpilih sebagai Sustainable development goals (SDG) mover Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk Indonesia di bidang kesetaraan gender.

Baca Juga: Jadwal Tayang Trans7, Berikut Program Acaranya

Halaman:

Editor: Arjuna

Sumber: BEBI Talk Dena Rachman Instagram


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah