Muslim Pro Tuai Kecaman Masyarakat Setelah Dikabarkan Menjual Data Pengguna ke Militer AS

- 17 November 2020, 21:13 WIB
Aplikasi Muslim Pro.
Aplikasi Muslim Pro. /WARTA PONTIANAK/Tangkapan layar di Play Store android

Cerdik Indonesia - Seluruh umat muslim di dunia dikejutkan dengan kabar dari salah satu program berbasis aplikasi bernama Muslim Pro.

Aplikasi yang telah diunduh oleh lebih dari 90 juta pengguna tersebut diklaim telah menjual seluruh data pengguna nya ke Militer Amerika Serikat (AS).

Sebagai salah satu aplikasi muslim terpopuler yang paling banyak dinduh oleh pengguna smartphone di seluruh dunia, kabar ini membuat kaget seluruh masyarakat dunia.

Baca Juga: Mars Partai Ummat Dirilis, Ini Dia Liriknya

Dikutip Cerdik Indonesia dari Business Insider, mereka menjual data berupa lokasi pengguna untuk mendapatkan uang dari pihak ketiga.

Diketahui, Militer AS membeli data pengguna tersebut melalui pihak ketiga dan tidak langsung ke pihak dari pengembang aplikasi dari Muslim Pro.

Mengetahui kabar tersebut, Seluruh umat muslim di dunia terlebih yang telah menggunakan aplikasi Muslim Pro menyuarakan amarahnya melaui berbagai platform media sosial termasuk twitter.

Di Indonesia sendiri, Muslim Pro menjadi trending topic dengan lebih dari 107.000 tweet cuitan pada Selasa 17 November 2020 pukul 20.43 WIB.

Di sisi lain, pihak ketiga dan mitranya menegaskan kalau mereka telah menganonimkannya sehingga tak ada identitas pribadi yang terbongkar.

Halaman:

Editor: Arjuna

Sumber: Business Insider


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah