Cara Mendaftar dan Syarat Mendaftar Prakerja Gelombang 52 yang Sudah Dibuka: Buruan Daftar!

- 10 Mei 2023, 17:25 WIB
Cara daftar dan syarat mendaftar Prakerja gelombang 52.
Cara daftar dan syarat mendaftar Prakerja gelombang 52. /Instagram @prakerja.go.id

CerdikIndonesia - Hari ini, Rabu, 10 Mei 2023 program Kartu Prakerja gelombang 52 sudah dibuka. Hal tersebut diunggah manajemen pelaksana melalui Instagram Prakerja yang telah terverifikasi.

 

"GELOMBANG 52 UDAH DIBUKA SOB! Udah pada klik "Gabung Gelombang" belum di dashboard Kartu Prakerja kamu? Udah daftar belum? Kalau belum, daftar dulu secara mandiri di www.prakerja.go.id supaya kamu #JadiBisa ikut gelombang seleksi," dikutip dari keterangan postingan Prakerja di Instagram tersebut, Rabu, 10 Mei 2023.

Program Kartu Prakerja adalah program pengembangan kompetensi kerja dan kewirausahaan yang ditujukan untuk pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena pemutusan kontrak dan membutuhkan peningkatan kompetensi, termasuk pelaku usaha makro dan kecil.

Baca Juga: JADWAL Acara Trans TV Kamis 11 Mei 2023 Hari Ini, Ada Flm Ad Astra dan Colossal

Program Kartu Prakerja ini bisa didapat bagi lulusan SMA dan S1. Berikut syarat dan cara mendaftar program ini, tidak jauh berbeda dengan gelombang sebelumnya.

Syarat Pendaftaran Prakerja 52

1. WNI berusia paling rendah 18 tahun dan paling tinggi 64 tahun.

2. Tidak sedang menempuh pendidikan formal.

3. Pekerja yang terkena PHK, atau pekerja yang butuh peningkatan kompetensi kerja. 

4. Bukan pejabat negara, pimpinan dan anggota DPRD, ASN, TNI, anggota Polri, kepada desa, atau BUMN.

5. Dalam 1 KK hanya boleh mendaftarkan maksimal 2 NIK sebagai peserta Prakerja.

Baca Juga: JADWAL Acara SCTV Hari Kamis 11 Mei 2023, Ada Cinta Setelah Cinta dan Takdir Cinta yang Kupilih

Cara Daftar Kartu Prakerja

  • Kunjungi situs resmi Prakerja di https://www.prakerja.go.id/.
  • Lakukan pendaftaran akun apabila belum memiliki akun Prakerja.
  • Masukan email dan password untuk mendaftar.
  • Lengkapi nomor NIK, Kartu Keluarga dan tanggal lahir. Kemudian klik lanjut.
  • Isi data diri dengan benar.
  • Tulis alamat sesuai yang tertera di KTP.
  • Lakukan verifikasi wajah dengan cara Klik Scan Wajah.
  • Menjawab alasan mengikuti program Prakerja.
  • Pilih minat dan keterampilan pelatihan.
  • Lengkapi juga pertanyaan tentang status pekerjaan.
  • Lakukan verifikasi nomor handphone dengan memasukan 6 digit kode OTP yang dikirimkan.

Baca Juga: Link Streaming Vidio, Milan vs Inter, Saksikan Siaran Langsung Semifinal Leg 1 Liga Champions Disini

  • Isi pernyataan Pendaftar.
  • Klik lanjut jika sudah selesai.
  • Lakukan Tes Kemampuan Dasar (TKD) atau soal Kemampuan Belajar (SKB), lalu klik lanjut.
  • Klik konfirmasi pilhan gelombang Kartu Prakerja yang berisi beberapa pernyataan. Kli Saya Menyetujui untuk melanjutkan ke tahap berikutnya.
  • Tahap pendaftaran telah selesai.

Semoga bermanfaat dan bisa membantu Anda untuk lulus Prakerja gelombang 52 dan seterusnya.

***

Editor: Yuan Ifdhal Khoir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x