Jelang Piala AFF 2020, Timnas Indonesia vs Laos, Pelatih Shin Tae-Yong Yakin Libas Laos!

- 12 Desember 2021, 12:13 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. /Dok. PSSI/

CerdikIndonesia - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengatakan bahwa timnya siap untuk menatap laga kedua grup B Piala AFF 2020.

Skuad Garuda akan menghadapi Laos, hari ini pukul 16.30 WIB, Minggu, 12 Desember 2021 di Stadion Bishan, Singapura.

Jelang laga ini, Indonesia membawa modal bagus yakni kemenangan 4-2 atas Kamboja di laga perdana, Kamis, 9 Desember  lalu.

"Pertandingan pertama kita memang menang dan bermain baik. Untuk besok kita sudah mempersiapkan dengan baik," kata Shin Tae-yong.

"Laga besok kami akan menunjukkan penampilan terbaik di lapangan," tambah pelatih asal Korea Selatan ini.

Baca Juga: Jadwal M3 Mobile Legends Hari Ini, Minggu 12 Desember 2021, RRQ Hoshi Main Lawan Todak!

Namun meski sudah melakukan persiapan secara matang, Shin Tae-yong tetap menyoroti lini belakangnya. Terlebih kemasukan dua gol ketika menghadapi Kamboja menjadi catatan penting dirinya.

"Secara pertahanan kami ada perubahan memang ada 2 gol yang masuk kemarin menjadi fokus. Tetapi saya sudah bicarakan kepada pemain agar lebih percaya diri untuk melakukan permainan yang baik. Memang kita harus evaluasi masalah kemasukan dua gol kemarin," jelas pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut meminta pemain untuk tidak meremehkan permainan Laos.

Halaman:

Editor: Safutra Rantona

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah