PUBG Mobile Versi Korea Punya Banyak Kelebihan Daripada Versi Global, Berikut Cara Beserta Link Downloadnya

- 10 Juni 2021, 16:55 WIB
Cara Download PUBG Mobile Versi Korea
Cara Download PUBG Mobile Versi Korea /Instagram.com/@pubgmobile

CerdikIndonesia - PUBG Mobile adalah game seluler Battle Royale yang dibuat secara independen oleh Lightspeed & Quantum Studios dari Tencent Game yang dilisensikan secara resmi oleh PLAYERUNKNOWN'S BATTLEGROUNDS.

Game ini dirilis secara global pada Maret 2018. PUBG Mobile diciptakan dengan Unreal Engine 4 dan berfokus pada kualitas visual, peta, pengalaman menembak, serta aspek lainnya untuk memberikan pengalaman Battle Royale yang nyata bagi para pemain.

Baca Juga: PUBG Mobile Rayakan Pesta Ulang Tahun Ketiga Seperti Konser, Hadirkan DJ Ternama Seperti Alesso dan R3HAB

Seratus pemain akan mendarat di medan tempur untuk memulai perjalanan yang intens sekaligus menyenangkan.

PUBG Mobile bisa dirasakan oleh para gamer diseluruh dunia. Namun, kini terdapat aplikasi PUBG versi Korea dan bisa Anda nikmati walaupun berada di Indonesia.

Di artikel ini akan menjelaskan cara-cara mengunduh PUBG versi Korea.

Sebelum mengunduhnya, Anda pasti bertanya-tanya dong apa saja sih perbedaan PUBG Global dan PUBG Korea. Berikut penjelasannya.

Baca Juga: PUBG Mobile Akan Hadirkan Peta Baru Karakin April Mendatang, Umumkan Kolaborasi Dengan Film Godzilla vs Kong

1. PUBG Korea memiliki reward yang lebih banyak, Baik itu reward harian maupun reward dari crate, PUBG Korea ini punya reward yang lebih banyak. Kemudian, Anda juga bisa menemukan lebih banyak event dan kontes yang sangat menguntungkan untuk reward yang lebih besar.

2. PUBG Korea punya Donkatsu Medal, dimana Donkatsu Medal ini khusus untuk PUBG versi Korea saja. Dengan mengoleksi 4 Donkatsu Medal, kamu bisa sangat terbantu untuk membuka crates, dan mengakses lebih banyak skin dan gears.

Baca Juga: Rayakan Ulang Tahun Ketiga PUBG Mobile Kolaborasi Dengan Godzilla vs Kong, Kemungkinan Rilis Dengan Filmnya

3. PUBG Korea Update Lebih Cepat.

Anda makin penasaran kan? Nah, berikut adalah tatacara mengundung game tersebut.

IOS

1. Klik ikon “Account” di dalam App Store.
2. Masuklah ke “Your Account”. Pilih “Country/Region”. Di sana kamu bisa mengubah negara menjadi Korea.
3. Setelah memilih negara, klik “Accept Terms and Conditions”
4. Ketik alamat random pada bagian “Street & City”. Kemudian pilih Busan sebagai City/Province. Kamu bisa memasukkan kode posnya, yaitu 600-011.
5. Selesai. Kamu bisa menutup App Store-mu kemudian membukanya lagi. Sekarang kamu bisa download PUBG Korea.

Baca Juga: WOW! 5 Senjata Ini Paling Laris Digunakan Dalam Turnamen PMGC 2020, Juara Dunia PUBG Mobile Pakai Senjata Ini

Android

1. Hal pertama yang bisa kamu coba adalah mencari PUBG KR Version APK Install di Google. Sudah banyak web yang menyediakannya.
2. Kamu bisa mencoba download PUBG Korea Tap Tap. Caranya, cari aplikasi Tap Tap di Google, lalu download versi terbarunya. Setelah kamu meng-install-nya, kamu bisa mencari PUBG Korea di dalam aplikasi Tap Tap dan mendownloadnya.

Baca Juga: ALHAMDULILLAH Meski Tidak Juara PMGC 2020, Tim Esport PUBG Mobile Indonesia Bigetron Raih Titel Grenade Master

3. Kabarnya, download KR Version PUBG juga bisa menggunakan VPN. Kamu bisa mengaktifkan VPN dan pilih negara Korea. Setelah itu, buka Play Store dan download aplikasi PUBG versi Korea yang kamu inginkan.

Berikut link untuk mengunduhnya.

1. PUBG Mobile Korea (KR) https://apkpure.com/id/pubg-mobile/com.pubg.krmobile

2. XAPK Installer https://apkpure.com/id/xapk-installer/com.apkpure.installer

3. Aplikasi Tap Tap | d.tap.io/latest

Nah, Itulah penjelasan mengenai tahapan dan link untuk mengunduh aplikasi PUBG Korea. Selamat Mencoba.***

Editor: Kurniawan Rio


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x