UPDATE DATA COVID-19 di INDONESIA, Selasa 11 Mei 2021: Kasus Positif Naik 4.891, Jawa Barat Tertinggi!

- 11 Mei 2021, 12:55 WIB
Data Terbaru Covid-19 di Indonesia
Data Terbaru Covid-19 di Indonesia /

Melihat perkembangan penanganan per provinsi, terdapat lima provinsi menambahkan pasien sembuh harian tertinggi.

Baca Juga: Niat Sholat Ied Idhul Fitri Selama Pandemi Covid-19 dan Tata Cara Khutbah Idhul Fitri

Diantaranya Jawa Barat menambahkan 2.304 orang dan kumulatifnya 259.629 orang, Jawa Tengah menambahkan 746 orang dan kumulatifnya 170.725 orang, Riau menambahkan 631 orang dan kumulatifnya 42.401 orang, DKI Jakarta menambahkan 606 orang dan kumulatifnya yang tertinggi mencapai 401.645 orang serta DI Yogyakarta menambahkan 215 orang dan kumulatifnya 37.159 orang.

Lalu, pada penambahan kasus terkonfirmasi positif harian terdapat 5 provinsi dengan angka tertinggi.

Yakni Jawa Barat menambahkan 1.070 kasus dan kumulatifnya 292.592 kasus, Jawa Tengah menambahkan 854 kasus dan kumulatifnya 188.065 kasus, DKI Jakarta menambahkan 694 kasus dan kumulatifnya masih yang tertinggi mencapai 416.341 kasus, Riau menambahkan 551 kasus dan kumulatifnya 49.437 kasus, serta Jawa Timur menambahkan 206 kasus dan kumulatifnya 150.107 kasus. 

Selain itu, terdapat 5 provinsi dengan angka kematian tertinggi harian diantaranya Jawa Tengah menambahkan 76 kasus dan kumulatifnya 8.558 kasus, DKI Jakarta menambahkan 22 kasus dan kumulatifnya 6.846 kasus, Jawa Timur menambahkan 21 kasus dan kumulatifnya 10.898 kasus, Jawa Barat menambahkan 16 kasus dan kumulatifnya 3.892 kasus serta Riau menambahkan 14 kasus dan kumulatifnya 1.240 kasus. 

Baca Juga: Sudah Vaksinisasi Namun Tetap Terjangkit Covid-19? Berikut Penyebabnya

Selain itu, dari hasil uji per hari jejaring laboratorium berbagai wilayah, spesimen selesai diperiksa RT-PCR/TCM dan rapid antigen per hari sebanyak 49.483 spesimen dan kumulatifnya 15.251.210 spesimen. Sementara jumlah kumulatif spesimen positif per hari ini sebanyak 3.032.286 spesimen. Jumlah kumulatif spesimen negatif sebanyak 10.554.127 spesimen.

Positivity rate spesimen harian di angka 19,64% dan positivity rate spesimen mingguan (2 - 8 Mei 2021) di angka 16,99%. Sementara spesimen invalid dan inkonklusiv (per hari) berjumlah 93 spesimen. 

Untuk jumlah orang yang diperiksa per hari ini ada 31.963 orang dan kumulatifnya 10.237.631 orang. Lalu pada hasil terkonfirmasi negatif jumlah kumulatifnya meningkat menjadi 8.519.056 orang termasuk tambahan hari ini sebanyak 27.072 orang.

Halaman:

Editor: Safutra Rantona

Sumber: BNPB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah