Jokowi Minta Libur Akhir Tahun Dikurangi, Begini Respons Menko PMK

- 25 November 2020, 22:13 WIB
Rencana Pemerintah: Libur Akhir Tahun dan Cuti Bersama 2020 akan dipangkas
Rencana Pemerintah: Libur Akhir Tahun dan Cuti Bersama 2020 akan dipangkas /PIXABAY/webandi

 

CerdikIndonesia - Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menyampaikan, Presiden Joko Widodo meminta adanya pengurangan libur dan cuti bersama akhir tahun.

.Baca Juga: Menteri KKP Edhy Prabowo Ditangkap KPK, Jokowi Hormati Proses Hukum

 

“Terkait dengan masalah libur (dan) cuti bersama akhir tahun, libur pengganti cuti bersama hari raya Idulfitri, Bapak Presiden memberikan arahan supaya ada pengurangan-pengurangan,” ujarnya kepada wartawan usai menghadiri Rapat Terbatas mengenai Laporan Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional pada (23/11), di Kantor Presiden, Jakarta.

 

Baca Juga: Menteri Edhy Prabowo Ditangkap Sebab Dugaan Korupsi Benur, KKP Masih Tunggu Informasi Resmi dari KPK

Diungkapkan Muhadjir, Presiden memerintahkan supaya segera dilakukan rapat koordinasi antara lembaga terkait untuk membahas hal tersebut. “Beliau memerintahkan supaya segera ada rapat koordinasi yang dilakukan oleh Kemenko PMK dengan kementerian dan lembaga terkait, terutama yang berkaitan dengan masalah libur akhir tahun dan pengganti libur cuti bersama Idulfitri,” ungkapnya.

Dalam keterangannya, Menko PMK juga mengungkapkan, Presiden memerintahkan agar capaian yang diperoleh pemerintah dalam penanganan COVID-19 dipertahankan serta ditingkatkan.

Halaman:

Editor: Shela Kusumaningtyas


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x