Hasil Piala Afrika: Mesir Kalahkan Tuan Rumah Kamerun, Mohamed Salah dkk Tantang Senegal di Final

4 Februari 2022, 05:11 WIB
Hasil Piala Afrika Mesir vs Kamerun, Mesir Menang adu penalti 3-2 /Instgram/mosalah

CerdikIndonesia - Mesir berhasil melaju ke babak final Piala Afrika 2021 usai berhasil kalahkan Kamerun melalui babak adu penalti dengan skor 3-1, Jumat, 4 Februari 2022.

Jalannya laga berlangsung dengan sengit, dimana kedua tim memainkan laga dengan penuh hati-hati.

Mohamed Salah dkk kerap membuat peluang yang membahayakan namun gagal berbuah gol.

Skor 0-0 membuat laga Mesir vs Kamerun harus dilanjutkan pada babak perpanjangan waktu atau extra-time.

Pada babak extra-tim tidak ada gol yang tercipta, sehingga dilanjutkan ke babak adu penalti.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG, LINK Live Streaming Real Madrid vs Athletic Bilbao, Nonton Gratis di Real Madrid TV

Pada babak adu penalti Kapten Kamerun Aboubakar mengambil tendangan terlebih dahulu. Dengan dingin ia berhasil mengoceh kiper Mesir Gabaski dan skor 1-0.

Selanjutnya Mesir menyamakan kedudukan 1-1 melalui Zizo, yang melakukan tendangan penalt dengan sangat tenang.

Tendangan kedua Kamerun yang diambil Makaudo berhasil dimentahkan oleh Gabaski. Skor tetap sama 1-1.

Pemain bertaha Mesir Abdelmonem kali ini yang mengambil tendangan kedua untuk Mesir berhasil mencetak gol dan membuat skor 1-2.

Lagi-lagi pemain Kamerun gagal mencetak gol. Siliki yang mengambil tendangan tersebut berhasil dimentahkan Gabaski.

Baca Juga: MESSI Pakai Nomor 10 PSG Kalah dari Nice dan Tersingkir dari Piala Prancis

Tak menyia-nyiakan kesempatan penendang penalti Mesir selanjutnya Lashin berhasil membuat Kamerun diambang kekalahan dan merubah skor 1-3.

Penentuan laga saat pemain Kamerun N'jie gagal membuat gol yang melenceng disisi kiri gawang Gabaski.

Skor 3-1 babak penalti mengakhiri laga ini dengan kemenangan Mesir atas Kamerun.

Kemenangan tersebut membuat Mesir akan menantang Senegal di babak final Piala Afrika 2022.

Selain itu, kemenangan ini juga membuat Mesir membalas kekalahan mereka dari Kamerun di final Piala Afrika 2017 silam.

Adapun laga Senegal vs Mesir babak final Piala Afrika 2021 dijadwalkan akan dilangsungkan Paul Biya Stadium pada 7 Februari 2022 dini hari WIB.***

Baca Juga: Beckham Putra dan Kakang Rudianto Malah Tinggalkan Persib Bandung di Tengah Badai Covid-19, Ada Apa?

Editor: Safutra Rantona

Tags

Terkini

Terpopuler