Waketum Gerindra Rahayu Saraswati Dukung FPI Dibubarkan, Fadli Zon Kemukakan Pendapat Berseberangan

3 Januari 2021, 10:39 WIB
FOTOKOLASE: Rahayu Saraswati dan Fadli Zon.* /Twitter/@fadlizon/@Rahayusaraswati

 

CERDIKINDONESIA - Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo mendukung kebijakan pemerintah untuk menjaga persatuan di Indonesia.

"Semua kelompok yang mengedepankan bahasa yang menyinggung sesama saudara Indonesia dan memecah belah," kata Wakil Ketua Umum Gerindra Rahayu Saraswati Djojohadikusumo kepada wartawan, Sabtu.

 

Baca Juga: Bansos BST Kemensos Rp300.000 Cair 4 Januari 2021, Selain NIK KTP, Ini Syarat untuk Jadi Penerima

 

Baca Juga: Buruan Cek dtks.kemensos.go.id Bisa Pakai ID DTKS/BDT, Nomor PBI JK/KIS, & NIK, Bansos Rp300 Ribu

 

"Jangan sampai ada kesan bahwa ini menganaktirikan satu kelompok saja. Semua kelompok yang mengedepankan agenda yang tidak sesuai dengan semangat persatuan Indonesia (Pancasila sila ke-3) harus ditindak tegas," sambungnya.

 

Sementara, Fadli Zon sendiri justru bertolak belakang dari Rahayu. Fadli Zon beberapa belakangan ini selalu mengkritik pemerintah yang telah membubarkan FPI.

 

"Nanti setiap institusi bisa masing2 buat Maklumat begitu juga organisasi2 n individu2. Membuat “hukum” sendiri2," cuit Fadli merespons Maklumat Kapolri soal FPI yang terbit pada Jumat (2/1/2021).

 

"Maklumat ini hanya akan memperburuk citra Polri n bisa dianggap sbg penghambat demokrasi n penegakkan HAM. Memang seharusnya dicabut," sambungnya.

 

Ramai-ramai warganet pun turut mengomentari Partai Gerindra yang dianggap akhirnya berpihak juga kepada pemerintah.

 

"Noted. 2024 Gerindra amblas," cuit akun @jaqchrome.

 

"What bout FZ ? Is he still at GERINDRA ?" tanya  @erwincantona.

 

"Kalau fadli zon..partai apa ya," cuit @aalembur.

Editor: Shela Kusumaningtyas

Tags

Terkini

Terpopuler