Adakan Pagelaran Busana Seksi dengan Lagu Bermuatan Hadis Rasullulah, Rihanna Dikecam Warganet

- 5 Oktober 2020, 16:22 WIB
/

CerdikIndonesia - Penyanyi berkebangsaan Barbados, Rihanna mendadak menghebohkan dunia maya karena peragaan busana yang diselenggarakannya. Pasalnya, dalam pagelaran yang menampilkan lenggak-lenggok para model berpakaian seksi, terdengar lantunan Hadis Islami yang digunakan sebagai latar lagu.

Baca Juga: Gelar Peragaan Busana ‘Savage X Fenty’ , Rihanna Dianggap Melecehkan Agama Islam

Lagu berjudul ‘Doom’ dari Coucou Chole tersebut terdengar saat seniman Rico Nasty berjalan di atas panggung dengan lingerienya. Sementara itu, akun Twitter milik Coucou Chole yang pernah mengunggah rekaman lagu serupa tidak dapat ditemukan.

Baca Juga: Kapolri Dalam Rangka Hut ke-75 TNI: Semoga TNI Semakin Profesional Mempertahankan Keutuhan NKRI

Warganet pun menuntut klarifikasi serta permintaan maaf dari pihak Rihanna terkait penggunaan lagu yang sejatinya mengandung makna tanda-tanda akhir zaman dan hari penghakiman dari Rasullulah Muhammad SAW. Berbagai kicauan berisi kecaman pun ditujukan kepada pelantun lagu ‘Umbrella’ tersebut.

Baca Juga: Bukan Brompton, Inilah Sepeda-Sepeda Lokal yang Dipakai Jokowi

“Saya rasa orang yang menciptakan lagu itu, tahu apa yang mereka lakukan, itu adalah hadis yang sangat spesifik, kalian harus pergi untuk mencarinya,” kicau akun @raplineownme.

“Dia sudah menimbulkan kekacauan dan dia harus meminta maaf. Bahkan jika dia yang memilih lagunya, dia masih orang yang harus memberikan persetujuan. Sederhana,” tulis pemilik akun Twitter bernama @rihsoo.

Baca Juga: Jokowi Pimpin Upacara Hut ke-75 TNI, Apa Amanat yang Disampaikan?

Halaman:

Editor: Shela Kusumaningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x