Berawal dari Nol, Curhat Sandra Dewi Soal Jualan di Mangga Dua

- 27 September 2020, 21:31 WIB
Sandra Dewi
Sandra Dewi /

CerdikIndonesia - Mengawali karier dalam dunia peran, Monica Nicholle Sandra Dewi Gunawan Basri atau yang akrab disapa Sandra Dewi mengaku bahwa dirinya juga pernah melewati masa-masa tersulit.

Baca Juga: Google Maps Tambahkan Fitur Terbaru Lacak Covid-19, Cek Sekarang

Lewat wawancara secara virtual di kanal Youtube milik aktor sekaligus presenter Daniel Mananta yang tayang pada 26 September 2020, Sandra Dewi bahkan sempat menyebutkan pengalamannya ketika berjualan di International Trade Center Mangga Dua, Jakarta.

Dalam wawancara tersebut, Daniel sempat mengeluarkan pertanyaan yang membuat artis kelahiran Pangkalpinang, 8 Agustus 1983 itu tertawa.

Baca Juga: Mengenal Presiden Kedua RI, Inilah Biografi Soeharto

“Kita sebenarnya, ya? Elu sama gua, kita ini punya background yang bisa dibilang hampir sama. Kita sama-sama mulai dari Mangga Dua,” kata Daniel sambil tertawa. “Gua di lantai basement, elu di lantai UG kalau enggak salah. Gua jualan kaos bokap gua. Elu di lantai berapa, lantai satu atau lantai UG, kalau enggak salah, ya?” lanjutnya.

Baca Juga: Ketika Presiden Jokowi Mendengarkan Curhat Dokter Paru yang Tangani Covid-19, Apa Responsnya?

“Iya. Pokoknya gua ngebantuin temen gua jualan baju anak kecil lah, gitu.” jawab Sandra membenarkan.

Isteri dari pengusaha sukses Harvey Moeis ini juga bercerita tentang pengalamannya ketika mendapat penolakan berkali-kali saat mencoba merambah dunia acting. Namanya pun melejit sejak melakoni Lila di film bergenre komedi dewasa berjudul Quicke Express. Kala itu, dirinya secara langsung mendapat tawaran dari Sang produser, Nia Dinata.

Halaman:

Editor: Shela Kusumaningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x