LINK dan Sinopsis Eyang Putri, Film Horor Klasik Tentang Teror Klenik Keluarga

- 12 Oktober 2021, 07:02 WIB
Potongan gambar Film 'Eyang Putri'.
Potongan gambar Film 'Eyang Putri'. /Dok Eyang Putri

CerdikIndonesia - Film Eyang Putri baru saja diluncurkan. Film horor klasik ini mengisahkan teror klenik dalam sebuah keluarga.

Film ‘Eyang Putri’ dapat disaksikan sejak 8 Oktober 2021.

Baca Juga: One The Woman Pertahankan Peringkat 1 di Tengah Persaingan Ketat, Bagaimana Hometown Cha-Cha-Cha

‘Eyang Putri’ ditulis dan diproduseri oleh Lele Laila, penulis skenario film Danur. Berikut sinopsisnya:

Film ini berkisah tentang Gendis (Sheila Dara Aisha) bersama sang suami, Reza (Miller Khan) dan anaknya, Anya (Shaquilla Nugraha) yang menyaksikan beragam keanehan pada diri neneknya, Eyang Sri (Marini Soerjosoemarno).

Pada sekali malam Eyang Sri tertawa seperti anak kecil, berbicara seperti kakek-kakek dan sering kali melukai dirinya sendiri. Semakin lama, Gendis mendapati bahwa keanehan tersebut merupakan teror klenik di luar nalar yang mengancam nyawa Gendis, keluarganya, dan Eyang Sri.

Baca Juga: Daftar Diskriminasi YG Entertainment Terhadap Lisa BLACKPINK yang Buat BLINK Murka, Justice For Lisa Menggema

Nirwan lebih lanjut menjelaskan, film berdurasi 88 menit tersebut dikemas dengan menampilkan cerita dan alur yang tidak mudah ditebak sehingga mampu membuat penonton terus penasaran dari awal hingga akhir cerita.

‘Eyang Putri’ menyajikan berbagai scene yang mampu menghadirkan efek kejutan kepada penonton sebagaimana genre horor khas Indonesia.

Halaman:

Editor: Susan Rinjani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x