Lagi Viral di Twitter, Inilah Resep Seblak yang Bisa Kamu Coba di Rumah

- 1 Oktober 2020, 18:19 WIB
ILUSTRASI Seblak.*
ILUSTRASI Seblak.* /NIA PUSPASARI/

CerdikIndonesia - Seblak, masakan kerupuk yang lezat.

Seblak merupakan sebuah makanan yang berasal dari Kota Bandung. Makanan yang berbahan dasar kerupuk basah ini memiliki cita rasa yang gurih dan pedas.

Selain kerupuk ada juga bahan tambahan dalam membuat seblak, yaitu ceker, ayam, telur, bakso dan sosis. Makanan ini banyak digemari oleh masyarakat Indonesia karena rasa pedasnya yang menyegarkan dan banyak juga olahan dari seblak ini.

Baca Juga: Presiden Jokowi Tinjau Pelabuhan Labuan Bajo, Apa Saja yang Ia Soroti?

Seblak juga tersedia dalam bentuk yang berkuah/basah dan juga seblak kering. Berikut bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat seblak. Bahan-bahan disesuaikan dengan banyaknya seblak yang ingin dimasak.

Bahan-Bahan :

100 gram kerupuk (kerupuk apa saja)

2 potong daging ayam.

5 butir bakso sapi, ayam atau ikan.

3 buah sosis.

2 butir telur ayam atau bebek.

2 ruas kencur.

5 butir bawang merah.

6 butir bawang putih.

5 buah cabai merah kecil (pedisnya sesuai selera).

3 buah cabai merah keriting.

Air putih secukupnya.

 

Baca Juga: Jokowi Beri Bantuan Modal Kerja ke Pelaku Usaha Mikro dan Kecil di Labuan Bajo, Berapa Besarannya?

Cara Memasak :

  1. Rendam kerupuk (sekitar 20 menit) sampai lembek, untuk memudahkan saat dimasak.
  2. Haluskan kencur, bawang merah dan putih, cabai besar dan kecil.
  3. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan menggunakan api sedang dan sedikit minyak goreng.
  4. Setelah harum, masukkan bahan-bahan pelengkap seperti ayam, bakso, sosis dan telur.
  5. Setelah itu masukan air putih secukupnya, tunggu hingga mendidih kemudian masukkan kerupuk.
  6. Masukkan penyedap rasa, garam dan gula.
  7. Tunggu beberapa menit lalu sajikan.

Baca Juga: Kenang 2 Tahun Gempa dan Tsunami Palu, BMKG: Peristiwa Tersebut Anomali

Itu dia resep seblak masakan khas dari Kota Bandung yang dapat kalian coba di rumah.

Editor: Shela Kusumaningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x