Berikut 7 Cara Memijat Wajah yang Dapat Kamu Lakukan di Rumah Sendiri, Menunda Penuaan Dini

- 16 Juni 2022, 21:16 WIB
  Proses Memijat wajah sendiri di rumah
Proses Memijat wajah sendiri di rumah /Pixabay/

4. Memijat Area Mulut

Buat tanda ‘V’ dengan jari telunjuk dan tengah, jari telunjuk diletakkan di atas bibir dan jari tengah diletakkan di bawah bibir, lalu tarik jari secara lembut ke arah telinga. Lakukan pijatan ini sebanyak lima kali.

5. Memijat Area Dagu

Tempatkan garis rahang berada diantara buku-buku jari, lalu tarik perlahan ke atas sepanjang garis rahang hingga ke arah telinga. Lakukan pijatan ini sebanyak lima kali. 

6. Memijat Leher

Tempatkan buku-buku jari tepat dibawah dagu, lalu tarik ke bawah dengan lembut ke arah tulang selangka. Lakukan pijatan ini sebanyak lima kali.

7. Memijat Seluruh Garis Wajah

Tempatkan buku-buku jari diantara alis, gerakan ke atas di sepanjang garis rambut menuju pelipis, lalu turunkan ke sisi wajah serta garis rahang.

Manfaat dari Memijat Wajah:

1. Membantu Mengurangi Stress atau Kepenatan
2. Membantu Meningkatkan Aliran Darah
3. Bermanfaat untuk Anti-Penuaan dini

Halaman:

Editor: Safutra Rantona


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x