Kartu Prakerja Gelombang 25 Kapan Dibuka? Cek Pemilik NIK yang Bisa Lolos

27 Maret 2022, 09:43 WIB
Prakerja Gelombang 24, Inilah Link Resmi Cek Hasil Pengumuman dan Informasi Pendaftaran Gelombang 25 /prakerja.go.id/

CERDIK INDONESIA - Cek hasil seleksi Kartu Prakerja gelombang 24 banyak dilakukan masyarakat yang login di dashboard www.prakerja.go.id, mereka juga mencari tahu kapan gelombang 25 akan dibuka.

Cek KTP-mu untuk mengetahui kapan Kartu Prakerja Gelombang 25 akan dibuka melalui login di dashboard www.prakerja.go.id, NIK KTP ini bisa masuk daftar yang lolos di gelombang selanjutnya.

Pemerintah mengalokasikan anggaran Rp11 Triliun untuk Kartu Prakerja di Tahun 2022. Ditargetkan mampu menyasar 4,5 juta peserta lolos yang baru.

Baca Juga: Syarat, Biaya, dan Lokasi Jadwal SIM Keliling Jakarta Hari Ini, Minggu, 27 Maret 2022

Peserta yang lolos Seleksi Kartu Prakerja nanti, peserta akan mendapat total insentif sebanyak sebesar RP2,55 juta. Insentif tersebut sama yang diperoleh pada tahun 2020 dan 2021.

Rincian insentif yang diterima penerima Kartu Prakerja ialah Rp600 ribu per bulan selama 4 bulan, serta insentif survei sebesar Rp150 ribu dari Pemerintah.

Gelombang 25 Kartu Prakerja sendiri nantinya bakal menjadi gelombang ketiga program ini di Tahun 2022. Adapun sejak Februari lalu, gelombang 23 sudah dibuka.

Kartu prakerja sendiri merupakan program yang ditujukan untuk menambah atau meningkatkan skill pekerja maupun pencari kerja yang berjalan sejak 2020 lalu, program ini merupakan program semi bansos.

 

 

Baca Juga: UBS Naik, Antam Stagnan, Berikut Harga Emas Batangan 24 Karat Hari Minggu 27 Maret 2022

Berikut cara mendaftar Kartu Prakerja Tahun 2022:

1. Buka www.prakerja.go.id pada browser handphone atau komputer kamu.

2. Siapkan nomor Kartu Keluarga serta NIK kamu, masukkan data diri, dan ikuti petunjuk pada layar untuk menyelesaikan proses pemeriksaan akun.

3. Siapkan kertas dan alat tulis untuk mengikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar secara online.

4. Klik “Gabung” pada Gelombang yang sedang dibuka.

5. Nantikan pengumuman peserta yang lolos seleksi Gelombang melalui SMS.

Baca Juga: LINK Live Streaming Jerman vs Israel FIFA Friendly Match Dini Hari ini, 27 Maret 2022, Kick Off Jam 02.45 WIB

Kemudian, kapan Kartu Prakerja Gelombang 25 akan dibuka?

Berdasar dari pelaksanaan yang sebelumnya, gelombang baru akan dibuka setelah empat hari hingga seminggu setelah pengumuman peserta lolos seleksi. 

Pembukaan pendaftaran juga disampaikan tak lama pasca pengumuman hasil peserta yang lolos seleksi.

Namun, terkadang juga bisa lebih lama dikarenakan alasan teknis maupun jika ada pembaharuan aturan. Biasanya akan diinfokan melalui akun resmi media sosial jika sudah dibuka.

Baca Juga: Sukses, Pelaku Usaha Ini Dapat Dana BLT Rp3,55 Juta, Tak Harus Daftar Kartu Prakerja 2022, Begini Cara Praktis

Siapa saja yang bisa lolos Kartu Prakerja Gelombang 25?

Kartu Prakerja Gelombang 25 terbuka bagi semua WNI berusia 18 tahun ke atas, baik yang sedang mencari kerja, baru lulus, korban PHK, pelaku wirausaha ataupun karyawan yang tidak sedang mengikuti pendidikan formal.

Berdasar postingan di akun social media Kartu Prakerja, terdapat 3 kriteria yang menjadi prioritas untuk lolos, yakni bagi yang kehilangan pekerjaan, terdampak akibat pandemi, dan yang sedang mengalami kesulitan.

Anda otomasi berkesempatan untuk lolos dalam Kartu Prakerja ini jika NIK KTP atau status kamu sesuai dengan persyaratan program ini.

Demikian informasi singkat berkaitan kapan Kartu Prakerja Gelombang 25 buka via login dashboard www.prakerja.go.id. Cek KTP anda, NIK KTP anda bisa saja lolos peserta gelombang selanjutnya.***

Editor: Yuan Ifdal Khoir

Tags

Terkini

Terpopuler