Ini Kata Shin Tae-yong Terkait Hal yang Harus Dibenahi Timnas U-20 Usai Kalah dari Selandia Baru

- 20 Februari 2023, 12:40 WIB
Shin Tae-yong beri evaluasi terkait kekalahan Timnas U-20 vs Selandia Baru.
Shin Tae-yong beri evaluasi terkait kekalahan Timnas U-20 vs Selandia Baru. /Instagram.com/@pssi

“Pemain kita gampang sekali salah oper. Itu yang harus diperbaiki dan belajar lagi agar kita bsia mendapatkan kemenangan,” tambahnya.

Hal lain yang Shin rasa kurang dimiliki tim pasukannya ini ialah akurasi passing. Para pemain Timnas U-20 disebut masih terlalu mudah kehilangan bola akibat operan yang buruk.

Lebih lanjut, Shin Tae-yong mengakui bahwa skuad asuhannya itu memang belum sempurna. Ia juga memohon dukungan dari pada fans Indonesia.

“Seperti yang dilihat, proses tim untuk pertandingan hari ini untuk pertandingan hari ini dan sebelumnya ada peningkatan. Jadi, mohon dukungan penuh dari fans Indonesia,” tuturmya.

Seperti diketahui, Timnas U-20 Indonesia akan mengikuti Piala Asia U-20 2023 pada awal Maret mendatang di Uzbekistan. Laganya dengan Selandia Baru merupakan laga kedua Timnas U-20 di turnamen mini setelah sebelumnya Timnas U-20 menang atas Fiji dengan skor 4-0.***

Halaman:

Editor: Susan Rinjani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x