Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United di BRI Liga 1: Kedua Tim Menurunkan Squad Terbaiknya!

- 23 Agustus 2022, 14:40 WIB
Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United di BRI Liga 1, 23 Agustus 2022
Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United di BRI Liga 1, 23 Agustus 2022 /instagram.com/@igpersib/

CERDIK INDONESIA - Hari ini BRI Liga 1 kembali hadir antara Persib Bandung vs Bali United.

Kick off dimulai pukul 15.30 WIB hari ini.

Kedua tim dipastikan menurunkan skuad terbaiknya, Persib masih didampingi Budiman.

Budiman telah membawa Persib Bandung melakoni dua pertandingan dengan menghadapi PSIS Semarang dan PSS Sleman. Dua laga itu berakhir kemenangan buat Persib Bandung.

Budiman Yunus asisten pelatih Persib Bandung mengatakan bahwa timnya sudah siap tempur menghadapi Bali United. Dia tidak ingin membuang-buang poin lagi di kandang sendiri dan ingin mengamankan tiga poin.

Budiman juga mengaku telah mengantongi gaya permaian Bali United dari hasil pertemuan di Piala Presiden 2022 lalu di fase grup.

Baca Juga: Persib Bandung Melawan Bali United di BRI Liga 1, Budiman: Kami Akan Tampil Lebih Fight dan Meraih Poin Penuh!

Sedangkan, Pelatih Bali United Stefano Cugurra meyakini bahwa pertandingan melawan Persib Bandung akan berjalan dengan sengit karena kedua tim sama-sama mengincar kemenangan pada laga nanti.

Teco pun memastikan bahwa kondisi pemainnya dalam kondisi siap untuk melawan Persib Bandung nanti.

Laga melawan Bali United kemungkinan menjadi laga terakhir Budiman menjadi pelatih kepala, pasalnya manajemen Persib Bandung telah menunjuk pelatih asal Spanyol Luis Milla.

Luis Milla sendiri telah tiba di Indonesia dan telah diperkenalkan oleh manajemen Persib Bandung, namun pelatih asal Spanyol tersebut belum bisa mendampingi tim karena urusan administrasi yang belum selesai.

Walaupun tidak dapat mendampingi tim di sisi lapangan namun Luis Milla dijadwalkan akan tetap hadir dan menyaksikan anak asuhnya tersebut.

Hadirnya Milla diharapkan akan memberikan perubahan terhadap permainan Maung Bandung yang dinilai belum kompak dan sering mengandalkan kemampuan individu.

Dengan gaya permainan yang mengandalkan bola-bola pendek Milla dapat membuat skuad Persib Bandung semakin kompak.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Indosiar Hari Ini Lengkap, 23 Agustus 2022: Saksikan BRI Liga 1 PERSIB Bandung VS Bali United!

Masih Tanpa Beckam Putra

Sementara itu, asisten pelatih Persib, Budiman juga mengungkapkan kondisi terkini Beckham Putra Nugraha. Gelandang bernomor punggung 7 itu masih menjalani pemulihan pascacedera pergelangan kaki kanan yang menimpanya beberapa waktu lalu.

Meski demikian, Beckham terlihat mengikuti latihan resmi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Tak hanya Beckham, Henhen Herdiana, Victor Igbonefo dan Teja Paku Alam pun sudah terlibat dalam sesi latihan tersebut.

"Beckham masih dalam tahap pemulihan," kata Budiman dalam sesi temu wartawan di 1933 Dapur & Kopi, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, pada Senin, 22 Agustus 2022 seperti dikutip dari laman Persib Bandung.

Menyikapi kemungkinan absennya Beckham pada pertandingan melawan Bali United dalam lanjutan Liga 1 musim 2022-23 di Stadion GBLA, Selasa 23 Agustus 2022, Budiman mengaku telah menyiapkan pemain lainnya.

"Saya pikir, Beckham masih butuh waktu mungkin sekitar satu minggu lagi.

Tapi untuk pemain lain sudah siap menjalani pertandingan besok," ujar pelatih berusia 50 tahun tersebut.

Baca Juga: PERSIB BANDUNG MENANG! David da Silva Jadi Bintang Lapangan: Sukses Bawa Persib Raih Kemenangan Perdana Liga 1

Terlepas dari hal itu, Budiman tentunya cukup tenang dengan penampilan ujung tombak saat ini di mana David daSilva menjadi deretan pemain tersebut saat ini.

Akan tetapi Persib juga memiliki seoran Ciro Alves yang sangat tajam di musim lalu.

Tentunya cukup menarik menantikan aksi Ciro Alves hari ini apakah mampu mencetak gol perdananya bersama Persib di Liga 1 Indonesia 2022 musim ini.

Prediksi daftar susunan pemain

Persib :

I Made Wirawan, Fitrul Dwi Rustapa, Reky Rahayu.Kakang Rudianto, Eriyanto, Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto, Daisuke Sato, David Rumakiek, Zalnando, Bayu Fiqri, Marc Klok, Rachmat Irianto, Abdul Aziz, Dedi K, Ricky Kambuaya, Febri Hariyadi, Erwin Ramdani, Robi Darwis)

Ezra Walian, Ciro Alves, David Silva, Henhen Herdiana,

Bali United

I Nadeo, Ricky Fajrin , Willian Silva Costa, Fadil , Novri Setiawan , Eber

Brwa Hekmat Nouri, Jajang , Spasojevic, Jean Marie, Irfan Jaya, Rizki Ramdani Lestaluhu, Rahmat, Ardi Idrus, Rizky Pellu, Yabes Roni, Ahmad Agung, M Ridho, Lerby Eliandry

I gede Agus, Komang Tri Arta.***

 

Editor: Yuan Ifdal Khoir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x