Link Daftar Calon Praja IPDN 2023 dikdin.bkn.go.id, Cara dan Syarat Pendaftaran Sekolah Kedinasan Kemendagri

- 1 April 2023, 16:42 WIB
Pendaftaran Sekolah Kedinasan IPDN dimulai 3 April 2023 untuk mengisi kebutuhan formasi CPNS di lingkungan Kemdagri. Ini link pendaftaran resminya.
Pendaftaran Sekolah Kedinasan IPDN dimulai 3 April 2023 untuk mengisi kebutuhan formasi CPNS di lingkungan Kemdagri. Ini link pendaftaran resminya. /

 

Berikut ini syarat lengkapnya:

1. Memiliki ijazah SMA atau Madrasah Aliyah (MA), termasuk lulusan Paket C lulusan 2020-2023 dengan ketentuan: Nilai rata-rata rapor ijazah minimal 70,00 Nilai rata-rata ijazah pendaftar provinsi Papua, Papua Barat, Papua Tengah, Papua Pegunungan, Papua Selatan, dan Papua Barat Daya minimal 65,00.

2. Ijazah dari sekolah luar negeri harus mendapat pengesahan berupa pernyataan atau persamaan dari Kemendikbud Ristek.

3. Berdomisili minimal 1 tahun di kabupaten/kota pada provinsi tempat mendaftar secara sah terhitung pada tanggal awal pendaftaran, hal itu dibuktikan dengan KTP, KK, dan surat pindah.  Apabila terbukti melakukan duplikasi/pemalsuan/rekayasa keterangan akan ditindak sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Baca Juga: Informasi Calon Praja IPDN 2022: Syarat, Dokumen dan Cara Daftar Calon Praja IPDN, Sekolah Ikatan Dinas 2022

 

4. Surat keterangan kelas XII SMA/ MA yang ditandatangani kepala sekolah atau pejabat berwenang dan dicap/ distempel basah bagi siswa SMA/ MA tahun 2023 untuk dokumen awal persyaratan pendaftaran.

5. Surat Keterangan Orang Asli Papua (OAP) khusus bagi peserta OAP ditandatangani oleh Ketua atau Anggota Majelis Rakyat Papua berdasarkan keanggotaan yang sah sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku dan diketahui oleh kepala distrik pada kabupaten/ kota pendaftaran, yang dibuktikan dengan cap/ stempel basah.

6. Pakta Integritas Tahun 2023.

Halaman:

Editor: Safutra Rantona


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x