Bayi Terus Menangis, Begini 9 Cara Mudah Meredakan Tangisan Bayi

- 12 Desember 2020, 20:32 WIB
Ilustrasi bayi menangis. /*
Ilustrasi bayi menangis. /* /

CerdikIndonesia – Terkadang Ibu sering bingung cara meredakan bayi yang terus-terusan menangis.

Menangis adalah cara bayi berbicara.

Ketidakmampuannya berbicara dengan bahasa manusia dewasa, sehingga  bayi hanya bisa diutarakan dengan menangis untuk mengungkapkan keinginan atau ketidaknyamannya.

Bayi sering kali menangis dengan berbagai alasan seperti mengantuk, sakit, tumbuh gigi, ingin buang air, terlalu banyak stimulasi, kepanasan, merasa kedinginan, ingin diperhatikan, ataupun merasa lapar.

Bagaimana cara meredakan tangisan bayi? 9 tips ini bisa digunakan ibu untuk meredakan tangisan bayi yang terus menerus menangis.

  1. Gendonglah sambil jalan atau turun tangga.
  2. Ayunlan kedepan dan kebelakang
  3. Bedonglah, namun jangan terlalu ketat (swaddling)
  4. Bersenandunglah sambil menggendongnya.
  5. Berikanlah ASI
  6. Gantilah popoknya
  7. Selimutilah bayi
  8. Peluklah bayi
  9. Gumamkanlah suara ‘Sssshhh”

9 cara ini, sangat bisa dilakukan ibu dirumah agar tangisan bayi dapat berhenti dan berganti dengan tawa atau malah terletap tidur.

Seorang bayi yang terus menerus menangis harus segera di tenangkan dan dicari kebutuhannya. Fakta menyebutkan bahwa ketika bayi dibiarkan menangis, dapat menghambat perkembangan otak bayi.

Antara keinginan ataupun ketidaknyaman bayi selalu diungkapkan dengan menangis, jika hal tersebut tidak diberikan biasanya bayi terus saja menangis tanpa henti, sehingga membuat bingung apa yang harus diperbuat untuk meredakan tangisan bayi.

Semakin sering orang tua berinteraksi dengan bayi, nantinya orang tua akan semakin paham dengan sendirinya alasan apa yang membuat buah hati ibu menangis.

Bayi sangat penting bagi keluarga terutama bagi seorang ibu. Ibu siap melakukan apapun yang dinginkan seorang bayi sehingga ketika bayi menangis, ibu akan melakukan berbagai cara untuk meredakan tangisan anak.***

Editor: Arjuna

Sumber: Buku Anti Panik Mengasuh Bayi 0-3 Tahun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x