Harga Ragam Perhiasan Semar 12 November 2021: Emas Batang dan Kuning

- 15 November 2021, 08:40 WIB
Perhiasan dari emas
Perhiasan dari emas /Pixabay/@cherievilneff

CerdikIndonesia - Simak artikel tentang harga emas dan perhiasan yang tersedia di toko Semar Nusantara hari ini, Senin, 15 November 2021. Toko Semar Nusantara hari ini menyediakan beberapa koleksi perhiasan terbaru salah satunya anting dengan berat 1 gram.

Emas selalu menjadi harta investasi yang dianggap paling menjanjikan di masa depan karena harganya lebih stabil dan cenderung mudah naik. Bagi penyedia emas seperti toko Semar Nusantara, selalu menyediakan penawaran yang menarik untuk konsumen setianya.

Koleksi emas yang tersedia di toko Semar Nusantara sangat beragam dengan harga yang cukup variatif.

Baca Juga: Wow, Harga Emas Menguat ke Level Tertinggi Sejak September 2021, Ini Penyebabnya

Hingga hari ini emas 23 karat serta perhiasan kadar 10 karat dan 17 karat masih tersedia di toko Semar Nusantara. Rincian harga berbagai jenis emas dan perhiasan lain, dapat dilihat melalui tulisan berikut.

Dimulai dari anting kadar 17 karat dan berat mulai 1 gram-an. Aksesori telinga yang didesain minimalis sehingga tampak manis di kuping. Ada beberapa bentuk anting yang ditawarkan misalnya berbentuk hati dan kupu-kupu.

Selain itu beragam koleksi gelang juga tersedia. Salah satunya kadar 10 karat dan berat sekitar 2,9 gram.

Baca Juga: Bursa Emas Antam dan UBS 24 Karat di Pegadaian Hari Ini, Rabu, 3 November 2021: Ada Lonjakan Tipis

Calon pembeli koleksi gelang sangat sering memilih model kupu-kupu agar menjadi pemanis tampilan di tangan.

Tak kalah menarik, beragam koleksi kalung juga menjadi andalan produk Semar Nusantara. Salah satunya memiliki kadar 10 karat, berat 5 gram, dan panjang 38 centimeter.

Sementara cincin dapat menjadi tambahan koleksi di kotak perhiasan anda. Tersedia kadar 10 karat dan 17 karat dengan model dan berat yang beragam.

Baca Juga: Update Harga Emas Hari ini: Dolar Melemah Picu Kenaikan Harga Emas

Toko Semar Nusantara rutin memperbarui harga emas melalui website semar.co.id, Facebook Semar Group, dan Instagram @semarnusantara.

Berikut daftar harga emas di Toko Semar Nusantara:

Berdasarkan pantauan yang dilihat melalui website resmi toko, Semar Nusantara menyediakan emas batangan kadar 23 karat dengan berat mulai 1 gram hingga 25 gram.

Selain harga jual, toko Semar Nusantara secara berkala melakukan update harga beli kembali.

- Besaran harga jual emas batangan kadar 23 karat berat 1 gram Rp862.000

- Besaran harga jual emas batangan kadar 23 karat berat 2 gram Rp1.724.000

- Besaran harga jual emas batangan kadar 23 karat berat 3 gram Rp2.586.000

- Besaran harga jual emas batangan kadar 23 karat berat 5 gram Rp4.260.000

- Besaran harga jual emas batangan kadar 23 karat berat 10 gram Rp8.520.000

- Besaran harga jual emas batangan kadar 23 karat berat 25 gram Rp21.175.000

- Besaran harga beli kembali emas batangan kadar 23 karat Rp837.000 per gram

Perlu diingat bahwa harga di atas masih bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan karena terus mengikuti harga di pasar.

Calon pembeli bisa menghubungi langsung sosial media Semar Nusantara jika ingin melakukan transaksi secara online ataupun langsung mendatangi cabang toko terdekat.

Daftar harga perhiasan emas kuning dan emas putih kadar 10 karat dan 17 karat

Selain harga emas batangan kadar 23 karat, Semar Nusantara melakukan pembaruan terhadap harga perhiasan.

Terdapat perhiasan emas kuning dan emas putih dengan kadar 10 karat dan 17 karat. Selain itu, beragam model dan bentuk tersedia di toko.

- Besaran harga perhiasan emas kuning kadar 10 karat mulai dari Rp450.000 per gram

- Besaran harga perhiasan emas putih kadar 10 karat mulai dari Rp458.000 per gram

- Besaran harga perhiasan emas kuning kadar 17 karat mulai dari Rp681.000 per gram

- Besaran harga perhiasan emas putih kadar 17 karat mulai dari Rp698.000 per gram

Adapun harga yang diupdate merupakan harga standar yang masih bisa lebih rendah atau lebih tinggi dari harga transaksi.

Calon pembeli dapat menghubungi atau mendatangi gerai Semar Nusantara untuk mendapatkan harga aktual untuk transaksi.

Demikian daftar harga emas dan perhiasan di Semar Nusantara hari ini, Senin pagi, 15 November 2021.***

Editor: Safutra Rantona

Sumber: Berita DIY


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah